Categories

Lesson 6

Blog Archive

Follower

Statistik

Get Gifs at CodemySpace.com

PROBLEMATIKA DALAM ORGANISASI



Setiap organisasi (pendidikan) apapun tentu memiliki problematika yang harus diselesaikan dengan cepat, tepat, cermat, dan bijaksana.
Adapun jenis permasalahan yang dihadapi suatu organisasi dapat digolongkan sebagai berikut.
(1) Jenis masalah berdasarkan kriteria tugas
(2) Jenis masalah berdasarkan kriteria fungsi
(3) Jenis masalah berdasarkan kriteria susunan organisasi
(4) Jenis masalah berdasarkan kriteria eselon organisasi
Kompleksitas masalah tersebut di atas dapat dikategorikan ke dalam (1) masalah yang sederhana, dan (2) masalah yang rumit.
Masalah yang sederhana bercirikan (1) kecil, (2) berdiri sendiri, (3) kurang atau tidak berpautan dengan masalah lain, (4) tidak mengandung konsekuansi yang besar dan (5) pemecahannya tidak memerlukan pemikiran yang luas dan mendalam.
Pemecahan masalah sederhana ini biasanya dapat dilakukan secara individual oleh seorang pimpinan. Teknik pengambilan keputusan dalam pemecahan masalah sederhana ini pada umumnya dilakukan atas dasar (1) intuisi, (2) pengalaman, (3) kebiasaan, (4) wewenang yang melekat pada jabatan.
Adapun masalah yang rumit adalah masalah yang bercirikan (1) masalahnya besar, (2) tidak berdiri sendiri, (3) berkaitan dengan masalah lain, (4) mengandung
konsekuensi besar, dan (5) pemecahannya memerlukan pemikiran yang luas dan mendalam.

0 komentar:

Posting Komentar