Categories

Lesson 6

Blog Archive

Follower

Statistik

Get Gifs at CodemySpace.com

Strategi Distribusi


Saluran langsung Adalah ketika produsen melakukan transaksi langsung
dengan pelanggan.
Keunggulan saluran distribusi langsung;
1. Selisih total antara biaya produsen dengan harga yang
dibayarkan oleh konsumen akan diterima produsen.
2. Produsen dapat dengan mudah memperoleh tanggapan
dari pemakai produk, dapat memberikan tanggapan
cepat atas keluhan pelanggan dan peluang untuk
memperbaiki kekurangan dengan cepat.
Kekurangan saluran distribusi langsung;

1. Produsen harus mempekerjakan tenaga penjual lebih
banyak.
2. Produsen harus memberikan semua promosi produk
(beberapa perantara akan bersedia untuk
mempromosikan produk bagi produsen)
3. Produsen harus menyediakan kredit kapada pelanggan
dan menerima resiko tunggakan hutang.
Faktor yang menentukan optimalisasi saluran ditribusi;
 Kemudahan dalam pengangkutan
 Tingkat standarisasi
 Kemampuan untuk memenuhi pesanan dari internet.
Tiga jenis cakupan pasar;
1. Distribusi intensif, yang digunakan untuk
mendistribusikan produk di seluruh toko.
Keuntungan :
Memberikan akses yang mudah bagi pelanggan.
Kerugian :
Banyak toko tidak akan menerima beberapa
produk jika konsumen tidak suka memberi
produk tersebut ditempat itu.
2. Distribusi selektif, yang sengaja digunakan untuk
menghidari beberapa toko.
Keuntungan :
Distribusi yang berfokus pada toko pengecer yang
memeliki permintaan akan produk tersebut dan atau
dimana karyawannya memiliki pengalaman menjual
produk tersebut.
Kerugian :
Karena distribusinya selektif produk tersebut tidak
mudah diakses.
3. Distribusi eksklusif, yang menggunakan hanya satu atau
beberapa toko.
Kuntungan :
Produk tersebut dianggap prestisius, produsen juga
menjamin bahwa toko pengecer dimana produk
didistribusikan akan mampu melayani produk
dengan layak.
Kerugian :
Akses produk kepada pelanggan terbatas.
Alat transportasi yang digunakan untuk pendistribusian
produk;
 Truk
 Kerata api
 Udara
 Air
 Pipa
Cara mempercepat proses distribusi
Proses distribusi yang cepat tidak hanya memuaskan
pelanggan tatapi juga menurunkan jumlah dana yang akan
digunakan untuk mendorong proses ini.
Alternatif lain, dengan meningkatkan interaksi diantara
proses distribusi dan produksi.
Latar belakang pengecer
Pengecer berperan sebagai perantara bagi produsen
dengan mendistribusikan produknya langsung kepada
pelanggan.
Setiap pengecer dibedakan oleh karekteristiknya masingmasing,
seperti;
 jumlah toko (independen versus jaringan)
 kualitas pelayanan ( swalayan versus pelayanan
penuh)
 variasi produk yang ditawarkan (spesial versus
variasi)
 apakah merupakan pengecer toko atau bukan toko
Latar belakang grosir
Cara pedagang grosir melayani produsen:
1. Memelihara pembelian produk digudang mereka
sendiri, sehingga produsen mengelola hanya sedikit
persediaan.
2. Menggunakan keahlian penjualan mereka untuk
menjual produk kepada pengecer.
3. Mengantarkan produk kepada pengecer.
4. Mengasumsikan risiko kredit apabila pengecer tidak
membeyar tagihannya.
5. Menyediakan informasi untuk produsen tentang
produk pesaing yang dijual di toko eceran.
Cara pedagang grosir melayani pengecer untuk;
1. Memelihara cukup persediaan sehingga pengecer
dapat memesan dalam jumlah kecil tetapi sering.
2. Kadang mempromosikan produk yang mereka jual
kepada pengecer.
3. Menyusun display produk untuk pengecer.
4. Menawarkan kredit produk kepada pengecer.
5. Menginformasikan pengecer tentang kebijakan yang
diterapkan oleh pengecer lain yang berkenaan dengan
penentuan harga produk, alokasi ruangan, dsb.

0 komentar:

Posting Komentar